Infoselebes.com, Palu - Calon Wali Kota Palu nomor urut dua, Hadianto Rasyid melaksanakan kampanye di Jalan Asam ll, Lorong l, Kelurahan Lere, Kecamatan Palu Barat, Selasa, 12 November 2024.
Beberapa warga di Jalan Asam memberikan pertanyaan dan menginginkan program kerja berkelanjutan dari pasangan nomor urut dua, Hadianto-Imelda.
Sebagai calon Wali Kota Palu, Hadianto menjawab bahwa program kerja untuk periode berikut akan sangat bermanfaat membantu masyarakat dalam mengakses berbagai layanan.
“Program kerja kedepan akan menguatkan Pemerintah Kota Palu dalam pelayanan. Olehnya, kami butuhkan saran dan masukan dari warga terkait dengan program itu,” jawab Hadianto.
Iskandar, salah satu warga meminta penggusuran lahan kosong yang ada di sebelah masjid di Jalan Asam l, Lorong ll. Pasalnya, lahan tersebut akan dipinjam untuk pembangunan Taman Pendidikan Al-Qur'an.
“Mungkin kami bisa dibantu terkait hal itu, karena lahan akan kami gunakan sebagai pusat pendidikan Islam. Kebetulan kami juga meminta guru mengaji yang mengajarkan anak-anak di sini,” pintanya.
Menanggapi pertanyaan itu, Hadianto mengaku bahwa akan segera membantu mengenai permintaaan masyarakat soal penggusuran lahan dan penambahan tenaga pengajar (guru mengaji).
“Kalau memang bisa nanti ada penambahan anggaran di tahun depan, insya Allah kita masukan, tinggal nanti dicari guru mengaji di sini biar Pemerintah Kota Palu yang beri insentif bulanan,” kata Hadianto.
Selain itu, warga lainnya juga meminta perhatian dari Pemerintah soal bantuan layanan BPJS Kesehatan yang dinilai kurang maksimal. Bahkan, dianggap tidak sesuai dengan harapan masyarakat.
Selanjutnya, warga juga mengharapkan kepada pemerintah untuk menyediakan lokasi Tempat Pemakaman Umum (TPU) di Kacamatan Palu Barat. Pasalnya, lahan Pemakaman Umum di Pogego sudah hampir penuh.
Selain keluhan terkait layanan BPJS Kesehatan dan Tempat Pemakaman Umum (TPU). Warga Jalan Asam juga menginginkan bantuan modal usaha kepada Hadianto Rasyid bersama Imelda Liliana Muhidin. (**)