Infoselebes.com, Sigi - Dalam rangka melanjutkan kerjasama yang telah terjalin melalui Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemdakab) Banyuwangi, akhirnya Pemdakab Sigi melakukan kunjungan kerja ke sejumlah perangkat kerja yang ada di daerah tersebut. Kunjungan ini bertujuan untuk menggali dan mengadopsi berbagai inovasi yang telah diterapkan di daerah itu.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kadis Kominfo) Kabupaten Sigi, Samsir, menyatakan bahwa kunjungan ini merupakan langkah penting untuk mempercepat transformasi digital di Kabupaten Sigi. Dengan mengadopsi berbagai inisiatif yang sukses di Banyuwangi, diharapkan Sigi dapat meningkatkan pelayanan publik dan efisiensi administrasi.
"Beberapa inovasi yang menjadi fokus adopsi oleh Dinas Kominfo Sigi meliputi Command Center (Layanan Call Center), Portal Satu Data Banyuwangi, serta program-program seperti Banyuwangi BERAKSI, Banyuwangi-CSIRT, SIKAWAN, dan Smart Kampung," kata Samsir belum lama ini.
Ia berharap Inovasi tersebut dapat meningkatkan keterhubungan dan partisipasi masyarakat dalam pembangunan daerah.
Rombongan dari Kabupaten Sigi dipimpin oleh Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Sutopo Sapto Tjondro. Selain Sutopo, turut mendampingi sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, termasuk Badan Perencanaan Pembangunan Riset dan Inovasi Daerah, Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Dinas Koperasi dan UMKM, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Satu Pintu, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan, dan Direktur Rumah Sakit Torabelo.
"Kunjungan ini juga mencerminkan komitmen Kabupaten Sigi untuk memperkuat sinergi dan kolaborasi antar daerah. Melalui pertukaran pengetahuan dan pengalaman, diharapkan kedua daerah dapat saling mendukung dalam mencapai tujuan pembangunan yang lebih baik," ungkapnya.
Samsir menambahkan, dengan mengadopsi inovasi dari Banyuwangi, pihaknya optimis bahwa Sigi dapat lebih cepat dalam mewujudkan program-program digital yang berdampak positif bagi masyarakat. Transformasi digital adalah kunci dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik.
Dengan adanya kerjasama ini, diharapkan Kabupaten Sigi dapat mengikuti jejak Banyuwangi dalam hal inovasi dan pelayanan publik, serta menciptakan daerah yang lebih maju dan terintegrasi. Kunjungan ini menjadi langkah yang signifikan menuju pengembangan berkelanjutan di Kabupaten Sigi," tandasnya. (**)