infoselebes.com, Bangkep - Puluhan warga Bongganan bersama Dinas Perikanan, Dinas Lingkungan Hidup (DLH), serta para pegiat lingkungan dari Burung Indonesia dan Blue Alliance menggelar aksi bersih-bersih di Teluk Bongganan, Salakan, pada Jumat (23/8/2024). Aksi ini menjadi bagian dari kampanye "Bongganan Cinta Laut," yang bertujuan menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan sekitar.
Kegiatan dimulai sejak pukul 07.00 pagi, dengan para peserta yang berbekal karung putih dan kantong hitam besar, mengumpulkan sampah plastik, popok, dan kayu yang berserakan di sekitar pemukiman warga. Selama dua jam, mereka berhasil mengumpulkan sekitar 45 karung sampah dengan total berat mencapai satu ton.
Kepala Dinas Perikanan, Ferdi Salamat, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari gerakan sebelumnya, dan juga sebagai upaya untuk mengkampanyekan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan serta memberikan edukasi kepada masyarakat.
"Sampah plastik di laut yang tidak terurai selama ratusan tahun tentunya merusak ekosistem perairan sekitarnya. Oleh karena itu, gerakan bersih sampah perlu rutin dilakukan," ujar Ferdi.
Salah satu warga Bongganan, Moh Rezki Aji, mengaku senang dapat berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Menurutnya, ini adalah pengalaman pertamanya ikut dalam gerakan bersama untuk membersihkan sampah.
“Harapannya, kegiatan seperti ini bisa terus dilakukan setiap minggu agar kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga lingkungan, terutama laut, semakin meningkat,” ungkapnya. Ia juga berharap lebih banyak warga Bongganan yang terlibat dalam aksi serupa di masa mendatang.
Samsir