Notification

×

Iklan

Iklan


Pembangunan Gedung Kesenian Sigi Dilanjutkan dengan Anggaran Rp 9 Miliar

Rabu, 24 Juli 2024 | Juli 24, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-07-24T10:52:48Z

Infoselebes.com, Sigi - Pembangunan gedung kesenian di Desa Kalukubula, Kecamatan Sigi Biromaru, segera memasuki tahap kedua. Pemerintah Daerah Sigi telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 9 miliar dari Dana Alokasi Umum (DAU) tahun anggaran 2024 untuk melanjutkan proyek ini.

Kepala Bidang Kebudayaan Kabupaten Sigi, Moh. Nawir DG. Mangala, SE, M.M, menyampaikan bahwa proses tender untuk tahap kedua pembangunan gedung kesenian tersebut sedang berlangsung. "Tahap ini meliputi pemasangan dinding, plafon, lantai, dan finishing peredam suara," jelas Nawir di ruang kerjanya belum lama ini.

Nawir optimis bahwa gedung kesenian ini akan dapat difungsikan pada tahun ini. Gedung tersebut dipersiapkan untuk berbagai pertunjukan kesenian dalam ruangan (indoor), sementara fasilitas outdoor sudah tersedia di RTH Taiganja.

Selain mendukung kegiatan Pemerintah Daerah (Pemda), gedung ini juga akan menjadi tempat yang representatif untuk pertemuan besar, pementasan seni dan budaya, serta acara masyarakat seperti pesta perkawinan dan kegiatan keagamaan. "Harapannya, gedung kesenian ini dapat menjadi alternatif bagi masyarakat, pemda, dan pekerja seni untuk menyelenggarakan berbagai kegiatan," ungkap Nawir.

Selain gedung kesenian di Kalukubula, Pemda Sigi juga merencanakan pembangunan studio rekaman, gedung Ampera di Biromaru, gedung kesenian di Kulawi, dan gedung Bantaya di Desa Kalukubula.

Dengan berbagai fasilitas ini, diharapkan dapat mendukung perkembangan seni dan budaya di Kabupaten Sigi serta memenuhi kebutuhan masyarakat akan tempat untuk berbagai acara.

Reporter : Agus
Editor : Sofyan

GUBERNUR
GUBERNUR BKKBN Disdik Sulteng Bappeda GUBERNUR GUBERNUR PUTR SIGI TANAMAN PANGAN GUBERNUR GUBERNUR SMA BUNTA TMJ GUBERNUR GUBERNUR GUBERNUR
Iklan-ADS

GUBERNUR
close
Banner iklan disini