Notification

×

Iklan

Iklan


Program Ketahanan Pangan, 135 Warga Lempelero Terima Bantuan Pupuk

Sabtu, 23 Desember 2023 | Desember 23, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-12-23T14:23:44Z
Infoselebes.com, Sigi
- Pemerintah Desa Lempelero Kecamatan Kulawi Selatan menyalurkan bantuan pupuk kepada 135 kepala keluarga yang dilaksanakan di kediaman Kepala Desa Salmon, belum lama ini.

Menurutnya, dari 135 kepala keluarga yang mendapatkan bantuan tersebut masing masing mendapatkan 8 saset pupuk yang di taksir dalam satu saset takarannya sebesar 15 liter Air, pupuk cair hayati yang akan di gunakan warga untuk memacu pertumbuhan tanaman jagung yang telah di tanami oleh warga, 

Selain bertujuan agar tanaman jagung tumbuh subur dan mendapatkan hasil yang maksimal ketika setelah panen nantinya dan pelaksanaan pemupukan yang telah di sesuaikan dengan petunjuk teknis dari petugas penyuluh lapangan (PPL) perkebunan.

Dikatakannya lagi, adapun sumber dana yang di gunakan untuk pembelian pupuk tersebut bersumber dari Dana Desa (DD) tahun anggaran 2023 yang masuk dalam program ketahanan pangan. 

"Jadi mereka yang mendapatkan bantuan pupuk ini adalah kepala keluarga yang tereliminasi dari bantuan langsung tunai (BLT DD), olehnya kami dari pemdes Lempelero sebelumnya telah melakukan musyawarah terkait dengan nama-nama yang di keluarkan dari daftar penerima BLT, maka dialihkan para kepala keluarga ini mendapatkan bantuan pupuk agar tidak menimbulkan kekecewaan bagi warga yang tereliminasi tersebut," ungkapnya.

Di tempat yang sama warga Desa Lempelero Frans Kristan mengatakan sebagai penerima bantuan pupuk ini sangat berterima kasih kepada pemdes Lempelero, yang mana sekarang ini lagi sulit mendapatkan pupuk. 

"Selain itu, kami juga telah melakukan penanaman jagung dan saatnya melakukan pemupukan. Olehnya kedepan kami berharap agar tahun berikutnya masih di alokasikan anggaran untuk pembelian benih jagung dan pembelian pupuk, karena hampir 95 persen masyarakat di sini merupakan petani pekebun," tutup Frans. (**)
gubernur
Iklan-ADS

close
Banner iklan disini